Pentingnya Vaksin COVID-19, dan Tips Menemukan Tempat Vaksin Terdekat!

Perawatan

Tips Melindungi Kulit dari Masalah Hiperpigmentasi

Paparan sinar UV menyebabkan tubuh kita meningkatkan produksi pigmen, yaitu melanin, untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari. Pigmentasi inilah yang menyebabkan kulit menggelap. Tetapi, terkena paparan radiasi sinar UV yang berbahaya secara terus menerus akan menyebabkan produksi melanin berlebih dan mengakibatkan penumpukan dan pembentukan flek hitam di kulit yang terlihat jelas.

Sejumlah penyebab utama flek hitam termasuk:

  • Kerusakan kulit karena terpapar sinar matahari secara berlebihan
  • Lingkungan yang kering
  • Proses penuaan alami
  • Akibat stres
  • Perubahan hormon
  • Kerusakan akibat gesekan

Bagaimana penumpukan dan pembentukan flek hitam ini terjadi? Pada dasarnya, produksi melanin adalah mekanisme pertahanan alami tubuh untuk melawan efek kerusakan kulit akibat paparan sinar UV yang berlebihan. Pembentukan ini terjadi karena paparan sinar matahari dalam jangka panjang.

Penyebab lain yang lazim dari flek hitam adalah penuaan. Seiring berjalannya waktu, metabolisme kulit kita berubah. Hal ini bisa berakibat pada ketidakseimbangan sistem yang menyebabkan peningkatan atau penurunan produksi melanin.

Kerusakan akibat gesekan muncul dari goresan atau gosokan di permukaan kulit yang berlebihan karena iritasi atau ketidaknyamanan. Hal ini juga bisa menyebabkan perubahan warna kulit karena produksi melanin yang meningkat, atau hiperpigmentasi.

Beragam alasan lain, seperti perubahan hormon dan stres, juga bisa menjadi penyebab kelainan hiperpigmentasi misalnya melasma, sehingga warna kulit tidak merata dan terlihat jelas pada kulit.

Dia menambahkan lebih jauh lagi bahwa riset genetika flek hitam menunjukkan adanya perkembangan pembentukan keratin, atau lapisan dasar sel di epidermi kulit mulai membentuk protein keratin keras karena sel-sel baru terbentuk di bawahnya, sehingga terlihat sebagai penebalan. Pada saat yang bersamaan, terjadi penurunan kandungan air yang menegaskan bahwa flek hitam mempercepat proses keratinisasi. Lebih jauh lagi, penurunan kandungan air ini memengaruhi kemampuan enzim untuk mengelupas penebalan ini, yang mengakibatkan penebalan kulit ini bertambah parah.

Karena sinar UV bisa menjangkau kulit kita di segala musim, bahkan ketika mendung atau hujan, atau pun ketika kita berada di dalam ruangan, tabir surya adalah hal yang wajib dalam rangkaian skincare Anda. Rekomendasi kami adalah menggunakan NOVI’S Suncare.

Melanin diproduksi ketika kulit terpapar sinar UV, dan cara untuk menangkal efek negatif ini bisa dilakukan dengan mengonsumsi banyak buah dan sayur karena vitamin dan enzim yang terkandung di dalamnya bisa memperbaiki kulit yang rusak akibat sinar matahari. Rangkaian perlindungan dari sinar matahari ini tidak hanya akan mencegah kerusakan akibat sinar UV, tetapi yang lebih penting akan mencegah munculnya flek hitam.

Gunakan pelembap secara rutin

Riset menunjukkan bahwa pembentukan flek hitam dipicu oleh kulit kering dan fungsi perlindungan kulit yang terganggu. Dengan demikian, menjaga kesehatan kulit dengan menjaga kelembapannya akan menjadi langkah preventif yang ideal untuk mencegah flek hitam. Untuk tingkat kelembapan kulit sehat yang optimal, pilih produk perawatan kulit seperti NOVI’S Hydration Gel Moisturizer yang meningkatkan atau mempertahankan kelembapan; dengan demikian akan melindungi kulit dari siksaan lingkungan yang kering. Anda juga dapat meningkatkan kelembapan kulit dengan nyata dengan

Kamu bisa cari tahu berbagai macam treatment yang ada di NOVI’S Clinic Dermatology Bekasi melalui Artikel Kesehatan di

Sahabat NOVI’S juga bisa menyaksikan beberapa treatment di youtube channel NOVI’S Dermatology

Review By : DR. NOVIANTY ARLISMA

Related posts
Perawatan

Pilih Nose Up Treatment untuk Hidung Mancung Instan Tanpa Operasi

Perawatan

Botox Masih Jadi Treatment Rutin dan Terfavorit untuk Lawan Penuaan

Perawatan

Tambah Volume Hidung dengan Filler untuk Mancung Natural

Perawatan

Pengencangan Kulit Wajah dengan Metode Tarik Benang Sedang Ramai Diminati

Sign up for our Newsletter and
stay informed

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Worth reading...